Akhirussanah SD Islam Istiqomah 2014-2015

Humas SDII
Sabtu , 16 Juni 2015 Aula Masjid Istiqomah dipenuhi oleh orangtua murid kelas 6 SD Islam Istiqomah. Pada hari itu diselenggarakan Akhirussanah Tahun Pelajaran 2014-2015. Acara yang digelar tiap tahun ini mengagendakan pengumuman hasil ujian sekolah dan penyerahan secara simbolis murid-murid dari sekolah kepada orangtua.
Pada acara tersebut, Bapak Saerozy sebagai Ketua Majelis Pendidikan Istiqomah memberikan pesan-pesan kepada orangtua murid dan murid-murid dalam sambutannya. Beliau berpesan agar murid-murid tetap bersemangat belajar dalam segala kondisi apapun. Jika mereka mendapatkan hasil belajar tidak sesuai dengan harapan, tidaklah hal tersebut menjadikan surut semangat belajar.
Dimana pun sekolah lanjutan yang akan dituju pada akhirnya nanti akan bermuara di tempat yang sama yakni akhirat. Oleh karena itu sekolah yang akan dituju tersebut pada hakikatnya adalah sarana agar kita bisa menjalani hidup.
Acara akhirussanah disemarakkan pula dengan tampilan grup rebana, tarian dan nyanyian dari adik-adik kelas yang tergabung dalam grup ekstrakurikuler SD Islam Istiqomah. Pada akhir acara, Bapak Rock’ub Widodo mengumumkan kelulusan murid SD Islam Istiqomah sekaligus peraih nilai tertinggi di kelas maupun di ujian sekolah. Berikut hasil peraih nilai tertinggi tersebut :

3 Besar Kelas 6A
  1. Eos Kasaenan Kenan
  2. Balqis Hiri Bahasoan
  3. Murod Nazhif Afriatama
3 Besar Kelas 6B
  1. Aisyah Munawaroh
  2. Muhammad Nadjib Izzulhag
  3. Wibisono Sakti
Peraih Jumlah Nilai Tertinggi US 3 mapel ( Bahasa Indonesia, Matematika, IPA )
  1. Najla Afifah Ramadhani
  2. Wibisono Sakti
  3. Aisyah Munawaroh
Peraih nilai 100 US Matematika
  1. Najla Afifah Ramadhani
  2. Wibisono Sakti
  3. Dzakia Fatimatul Azmi

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)